Kami dengan bangga mengumumkan bahwa sejumlah 18 mahasiswa semester 5 program studi Teknik Kimia dari Universitas Pattimura (Unpatti) telah melaksanakan kegiatan praktikum (Labtek) 1 di Laboratorium Institut Teknologi Bandung (ITB). Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin sebagai bagian dari kerja sama antara Unpatti dan ITB, yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan praktis mahasiswa dan memperluas wawasan mereka.
Kegiatan praktikum berlangsung sekitar satu bulan, dimulai dari bulan Desember. Selain praktikum, mahasiswa juga mengikuti kegiatan belajar mengajar yang sebelumnya dilaksanakan secara online, kini dapat dilaksanakan secara offline di kampus ITB. Hal ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman belajar yang lebih interaktif dan langsung.
Selama berada di Bandung, mahasiswa tidak hanya fokus pada kegiatan akademik saja karna setelah semua kegiatan akademik selesai mereka juga diajak oleh dosen ITB untuk mengunjungi beberapa tempat wisata terkenal di Bandung, seperti Gunung Tangkuban Perahu dan destinasi menarik lainnya. Pengalaman ini sangat berharga bagi mahasiswa, karena selain menambah pengetahuan akademik, mereka juga dapat menikmati keindahan alam dan budaya Bandung.
Menurut para mahasiswa, kegiatan selama sebulan di ITB ini sangat seru dan menyenangkan. Mereka merasa mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman baru yang tidak hanya bermanfaat untuk studi mereka, tetapi juga memperkaya pengalaman hidup mereka.
Kami berharap kerja sama antara Universitas Pattimura dan Institut Teknologi Bandung ini terus berlanjut dan semakin mempererat hubungan antar kedua institusi. Terima kasih kepada pihak ITB yang telah menerima dan mendukung mahasiswa kami selama kegiatan ini berlangsung. Rencananya, pada bulan Juni mendatang, mahasiswa Unpatti akan kembali melaksanakan praktikum di Labtek 2 ITB, yang diharapkan akan memberikan lebih banyak pengalaman dan pengetahuan baru bagi mereka.
Bagaimana? Menarik bukan kegiatan kami di Teknik Kimia Unpatti? Jika Anda tertarik untuk mendapatkan pengalaman serupa dan mengembangkan keterampilan di bidang Teknik Kimia, bergabunglah dengan kami di Universitas Pattimura. Program kami tidak hanya menawarkan kurikulum yang kuat, tetapi juga berbagai kesempatan praktikum dan kerja sama dengan universitas ternama seperti ITB. Jadilah bagian dari komunitas yang dinamis dan bersemangat untuk mencapai kesuksesan di bidang Teknik Kimia.